Secara umum kopi yang umumnya beredar terdiri dari kopi Arabica dan Kopi Robusta. Untuk menghasilkan kopi yang nikmat dan beraroma mantap biasanya kedua jenis kopi tersebut diblend sehingga menghasilkan rasa dan aroma baru yang lebih sesuai nikmat.
Teori dasarnya adalah sebagai berikut. Secara umum kopi arabica lebih asam dibandingkan dengan kopi robusta. Kemudian kopi arabica juga lebih rendah cafein-nya daripada kopi robusta. Tetapi kopi robusta terasa pahit dibandingkan kopi arabica. Terakhir umumnya kopi arabica(sebelum di seduh) lebih beraroma flora atau rempah sedangkan kopi robusta lebih beraroma tanah atau kayu.
Kopi arabica umumnya lebih digemari di dunia. Tapi kalo di Indonesia justru robusta lebih disukai. Itu sebabnya Nescafe di luar negeri 100% arabica sedangkan di Indonesia konon dicampur dengan Robusta. Untuk urusan campur mencampur arabica dan robusta adalah hal yang biasa dalam dunia kopi untuk mendapatkan rasa dan aroma joss.
Coba deh kalo habis ngopi dari starbuck, mulut Anda lebih terasa asam bukan ? Menurut saya kopi starbuck adalah khas kopi barat yang lebih banyak arabicanya. Orang Indonesia gak suka yang asem, lebih suka berasa pahit. Eh, sebenarnya asam dan pahit juga tergantung faktor tingkat kematangan hasil roasting kopi. Akan tetapi bila diroasting dengan tingkat kematangan yang sama, harusnya robusta lebih pahit daripada arabica.
oahmm … ngopi yuk. eh kalo ngantuk, ya cari kopi yang lebih banyak robusta-nya alias lebih banyak cafeinnya hehhe !